Business Forum Trade Expo 2024, Asuransi Asei Tekankan Pentingnya Ekosistem Ekspor Berkelanjutan

  1. Home

  2. Newsroom

  3. Business Forum Trade Expo 2024, Asuransi Asei Tekankan Pentingnya Ekosistem Ekspor Berkelanjutan

Business Forum Trade Expo 2024, Asuransi Asei Tekankan Pentingnya Ekosistem Ekspor Berkelanjutan

10 Oktober 2024

Business Forum Trade Expo 2024, Asuransi Asei Tekankan Pentingnya Ekosistem Ekspor Berkelanjutan

Business Forum bertajuk “Mendorong Potensi Kopi Indonesia di Pasar Global: Kolaborasi dan Ekosistem Ekspor yang Berkelanjutan” sukses diselenggarakan pada Kamis, 10 Oktober 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD dalam rangka Trade Expo Indonesia 2024. Forum ini dibuka oleh Dr. Jerry Sambuaga, Wakil Menteri Perdagangan Indonesia, yang menyoroti pentingnya meningkatkan daya saing kopi Indonesia melalui kolaborasi lintas sektor. Sejumlah narasumber terkemuka turut memberikan pandangan mereka, termasuk Dr. Miftah Farid, S.Tp. M.S.E, Direktur Pengembangan Ekspor Produk Primer Kemendag RI; Prayono Atiyato, pegiat diplomasi kopi sekaligus mantan Duta Besar Indonesia; Tjahjono Soebroto, Trade Service Department Head Bank Syariah Indonesia; Lucy Tedjakusuma, Direktur Gravfarm; dan Amris Pulungan, Managing Partner PWP Laws.

Para narasumber menyampaikan berbagai perspektif mengenai strategi peningkatan ekspor kopi, peran keuangan syariah dalam mendukung ekspor berkelanjutan, serta pentingnya inovasi dan diplomasi dalam memperluas jangkauan kopi Indonesia di pasar global.

Diskusi yang dipandu oleh Mutia Safitri dari PT Asuransi Asei Indonesia ini menekankan perlunya sinergi yang kuat antara pemerintah, sektor swasta, dan perbankan guna menciptakan ekosistem ekspor kopi yang lebih kompetitif dan berkelanjutan.