Sarasehan Akhir Tahun 2023, Evaluasi dan Optimisme Asuransi Asei

Jakarta, 29 Desember 2023 – Suasana hangat dan santai memenuhi ruang ECA Lt.22, Gedung Menara Kadin Indonesia, saat PT Asuransi Asei Indonesia menggelar sarasehan akhir tahun 2023. Acara hybrid ini, dihadiri oleh Direktur Utama, Direktur Keuangan dan SDM, serta pegawai kantor pusat yang berkumpul secara offline, sementara kantor cabang turut berpartisipasi secara daring. Kebersamaan semakin terasa dengan kehadiran perwakilan Komisaris, mengukuhkan hubungan yang erat dan kedalaman momen keakraban.

Acara dimulai dengan pemutaran video kilas balik yang menggambarkan perjalanan luar biasa perusahaan sepanjang tahun. Sesi arahan evaluasi dari Direktur Utama, Bapak Dody AS Dalimunthe, dan Direktur Keuangan dan SDM, Bapak David Sy, melibatkan seluruh peserta untuk merenungkan pencapaian dan menetapkan visi ambisius ke depan. Perwakilan Komisaris Asei kemudian memberikan sentuhan inspiratif melalui kata-kata motivasionalnya, membagikan pengalaman sukses yang membakar semangat para hadirin untuk terus berkembang.

Puncak acara ditandai dengan sesi foto bersama dan doa bersama, mengabadikan momen kebersamaan dan optimisme yang menyelimuti Asei menjelang tahun baru. Kelembutan suasana semakin terasa ketika doa bersama dibacakan, menciptakan momen spiritual yang mendalam. Sarasehan akhir tahun ini bukan sekadar refleksi, namun juga perayaan kebersamaan dan kolaborasi. Dalam kondisi kesederhanaan saat ini, Asei bersiap memasuki tahun baru dengan semangat yang membara dan tekad kuat untuk meraih sukses bersama.

Asuransi Asei dan LPEI Dorong Pertumbuhan Ekspor Nasional Dengan Asuransi Ekspor

Jakarta, 29 Desember 2023 – Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) dan PT Asuransi
Ekspor Indonesia (Persero) memperkuat kerja sama strategis guna mendorong pertumbuhan
ekspor nasional melalui pemberian fasilitas
Co-insurance marine cargo. Kolaborasi LPEI dan
Asuransi Asei merupakan upaya penguatan ekosistem ekspor serta bukti nyata komitmen
keduanya dalam memberikan dukungan kepada pelaku usaha untuk meningkatkan daya saing
dan penetrasi pasar ekspor.

Kerjasama strategis tersebut tertuang dalam penandatanganan Nota Kesepahaman Penyaluran
Kegiatan Bisnis dan Perjanjian Kerja Sama Co-insurance Marine Cargo antara LPEI dan Asuransi
Asei yang dilakukan hari ini. Turut hadir menandatangani kerja sama ini adalah Direktur
Pelaksana Bidang Pengembangan Bisnis LPEI, Maqin U. Norhadi, Direktur Utama Asuransi Asei,
Achmad Sudiyar Dalimunthe, dan Direktur Teknik Asuransi Asei, Marah Kerma Manurung.

Kolaborasi LPEI dan Asuransi Asei merupakan contoh nyata sinergi antar entitas pemerintah.
LPEI sebagai special mission vehicle (SMV) di bawah Kementerian Keuangan RI berkolaborasi
dengan Asuransi Asei, anak perusahaan PT Reasuransi Indonesia Utama (Persero) yang berada
di bawah supervisi Kementerian BUMN.

Direktur Pelaksana Bidang Pengembangan Bisnis LPEI, Maqin U. Norhadi menjelaskan
“Dukungan kepada eksportir melalui fasilitas Co-insurance Marine Cargo akan mendorong pelaku
usaha tidak takut untuk melakukan ekspor, sehingga dapat memberikan dampak positif terhadap
perekonomian Indonesia melalui kontribusi dalam penerimaan devisa, penerimaan pajak, serta
memberikan
multiplier effect bagi industri dalam negeri.”

Direktur Utama Asei, Achmad Sudiyar Dalimunthe, mengatakan “Kolaborasi bersama ini
diharapkan dapat menggabungkan kapasitas yang kita miliki untuk mendorong ekspor nasional.
Terima kasih kepada LPEI yang telah mendukung Asuransi Asei. mudah-mudahan ini awal yang
baik untuk memperkuat kerja sama kita sehingga kita bisa berperan untuk memajukan ekspor
indonesia.”

Sebagai government agent untuk mengembangkan ekspor, Asuransi Asei Indonesia terus
berupaya menciptakan ekosistem ekspor yang terintegrasi. Asuransi Asei banyak melibatkan
berbagai pihak seperti Kementerian Keuangan, Kementerian Perdagangan, Kementerian Luar
Negeri, OJK, dan asosiasi bisnis dengan tujuan menciptakan sinergi yang memberikan
keamanan dan kenyamanan bagi pelaku ekspor, mulai dari persiapan hingga transaksi di luar
negeri, dengan memanfaatkan mekanisme asuransi ekspor. Asuransi Asei berharap ekspor

Indonesia dapat berkembang lebih pesat, mengurangi keraguan, dan meningkatkan kepercayaan
eksportir dalam bertransaksi dagang internasional.

Sinergi ini merupakan salah satu cara negara hadir untuk melakukan perlindungan ekspor kepada
eksportir Indonesia. Hingga 30 November 2023, solusi asuransi ekspor yang telah disediakan
oleh LPEI mencapai Rp11 triliun melalui fasilitas Trade Credit Insurance (TCI) dan Marine Cargo
Insurance
(MCO).

LPEI berkomitmen untuk terus berkolaborasi dengan ekosistem ekspor guna memberikan daya
saing kepada para eksportir Indonesia. Melalui langkah-langkah ini, LPEI berharap dapat terus
mendukung pertumbuhan dan perkembangan para pelaku usaha, sambil meningkatkan
penerimaan devisa negara.

Sumber: Siaran Pers LPEI dan Asei

Narahubung Media

Corporate Secretary – Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia dan Asuransi Asei

Partisipasi Asuransi Asei dalam Kegiatan Donor Darah pada Dies Natalis UB

Malang, 15 Desember 2023 – Asuransi Asei  ikuti kegiatan donor darah yang diadakan oleh Ikatan Alumni Universitas Brawijaya (IKA UB) dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Malang sebagai bagian dari perayaan Dies natalis Universitas Brawijaya. Dalam momen ini, tim Asuransi Asei memperkuat komitmen perusahaan dalam mendukung kegiatan sosial yang berdampak positif pada masyarakat.

Keterlibatan Asuransi Asei dalam kegiatan donor darah ini mencerminkan peran aktif perusahaan dalam menjalankan tanggung jawab sosial korporat. Diharapkan bahwa aksi kecil ini akan menginspirasi lebih banyak perusahaan dan individu untuk terlibat dalam kegiatan amal, serta menjadikan kepedulian sebagai bagian integral dari bisnis dan kehidupan sehari-hari. Melalui kegiatan ini, Asuransi Asei berusaha menjadi mitra dalam membangun komunitas yang lebih kuat dan berkelanjutan.

 

BERSAPA EKSPOR Hadir di Yogyakarta

Bersapa Ekspor kolaborasi Kemendag-Asei-LPEI hadir kembali dan kali ini dilakukan di Yogyakarta. Rindo Adrian/Kepala Bagian Asuransi Perdagangan Asei hadir sebagai Narasumber pada kegiatan ini yang sekaligus sebagai penutup rangkaian acara sosialisasi Kemendag tahun 2023 dalam rangka program UMKM Go Global dan meningkatkan ekspor Nasional secara umum.

Asuransi Asei dan PPLI Resmi Tandatangani MOU untuk Tingkatkan Efisiensi Logistik”

Denpasar, 3 Desember 2023 – Perkumpulan Pelaku Logistik Indonesia (PPLI) dan PT Asuransi Asei Indonesia  resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MOU) di Denpasar. Kesepakatan ini ditujukan untuk meningkatkan perlindungan dan efisiensi dalam ekosistem rantai pasok logistik, mendukung perdagangan ekspor-domestik dan UMKM. Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Utama Asuransi Asei Dody AS. Dalimunthe dan Ketua Umum DPP PPLI, Dedi Haris Mihardiyanto. Kerjasama ini diharapkan memberi dorongan positif bagi pengembangan sektor logistik di Indonesia.